(Daswara.com) Daerah – Berbagai capaian program dan kebijakan pemerintah daerah Kabupaten Kaimana dibawa kepemimpinan Bupati Freddy Thie dan Wakil Bupati Hasbullah Furuada semakin menunjukkan sisi kebermanfaatan bagi masyarakat.
Seperti diketahui, Kabupaten Kaimana baru saja meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC). Penghargaan itu diterima karena Pemda Kaimana berhasil menerapkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) kepada seluruh masyarakat.
“Penghargaan UHC ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Kabupaten Kaimana untuk terus berinovasi dalam bidang kesehatan,” ungkapnya di TMII, Jakarta Timur, Kamis (8/8/2024).
Untuk memastikan keberlanjutan program, Bupati Freddy Thie menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, fasilitas kesehatan, dan masyarakat dalam mewujudkan UHC pada tahun berikutnya.
“Keberhasilan ini adalah langkah awal, tantangan ke depan adalah memastikan bahwa kualitas pelayanan terus ditingkatkan dan bahwa seluruh lapisan masyarakat. Termasuk mereka yang berada di wilayah terpencil, dapat merasakan manfaat dari program ini,” jelasnya.
Melalui momentum tersebut, Freddy Thie mengajak seluruh masyarakat Kaimana untuk terus mendukung program JKN dan menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup sehat.
“Mari kita bersama-sama menjadikan Kabupaten Kaimana sebagai daerah yang sehat dan sejahtera bagi semua,” pungkasnya.
#Headline #HumasPemdaKaimama #Bupati #FreddyThie #PiagamPenghargaanUniversalHealthCoverage #KaimanaMaju #KaimanaAdil #KaimanaSejahtera